IKMTH Gelar Halal Bihalal Dalam Rangka Pererat Silaturahmi

SIAK (FI) – Ikatan Keluarga Muslim Toga Hasibuan (IKMTH) melaksanakan halal bihalal dalam rangka untuk mempererat tali silaturahmi yang berlangsung di kediaman hatobangon Jl Kesehatan Kecamatan Tualang Kabupaten Siak. Sabtu (04/05/2024)

Hadir dalam halal bihalal tersebut, Hatobangon atau penasehat IKMTH beserta seluruh anggota, Mora, pemuda hasibuan beserta seluruh tamu ungdangan.

Bacaan Lainnya

Kegiatan tersebut diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an dan ceramah singkat yang dibawakan oleh Azfar rauf Hasibuan dari sekolah Baiturrahman An Nizhom.

Pada kesempatannya, ketua IKMTH Kecamatan Tualang Armin Hasibuan menyapa seluruh undangan yang hadir pada halal bihalal keluarga besar hasibuan.

“Terima kasih kami ucapkan kepada Hatobangon, perkumpulan keluarga mandailing, mora, beserta seluruh keluarga besar IKMTH yang ada di tempat ini,” kata Armin Hasibuan.

“Kami berharap dengan adanya halal bihalal ini bisa mempererat silturahmi kita yang satu perantauan ini, dan kami mengucapkan terima kasih kepada sekuruh keluarga yang sudah bersedia untuk membantu demi suksesnya acara kita ini,” tambahnya.

Ali Musa Nasution, yang merupakan Mora pada undangan yang hadir acara acara halal bihalal IKMTH tersebut mengucapkan terima kasihnya kepada anak boru marga hasibuan, karena telah melaksanakan kegiatan ini dengan tujuan untuk mempererat tali silaturahmi setelah melaksanakan puasa bulan ramadhan, dirinya juga mendoakan agar IKMTH diberi rezeki oleh yang kuasa dan selalu sukses.

Selaku Hatobangon (yang dituakan) pada IKMTH, Makmur Hasibuan mengucapkan terima kasih kepada seluruh keluarga besar hasibuan, mora, dan seluruh organisasi mandailing yang hadir pada acara halal bihalal Ikatan Keluarga Muslim Toga Hasibuan Kecamatan Tualang. (Muliya)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *